Loading...

Artikel Kami

Hindari Penipuan Saat Jual Beli Mobil, Ini Alur Penipuan Modus Segitiga Pajero Seharga Rp 500 Juta

Mobil bekas masih jadi pilihan banyak orang yang ingin memiliki kendaraan. Saat ini banyak masyarakat yang mencari mobil bekas, baik di showroom atau aplikasi jual beli secara daring. Hal ini memudahkan masyarakat untuk melakukan transaksi dalam menjual dan membeli kendaraan. Namun, kondisi itu rupanya banyak dimanfaatkan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.

Salah satu modus penipuan yang sedang ramai di perbincangkan adalah penipuan segitiga. Seperti yang baru saja terjadi, calon pembeli Mitsubishi Pajero Sport Dakar 2022 tertipu Rp 500 Juta.

Penjual mobil ini adalah pemilik dari baru, KTP dan STNK masih nama yang sama mengiklankan mobil di marketplace. Tanpa sepengetahuan penjual mobil, penipu mengambil foto dan deskripsi dari pemilik mobil dan diiklankan ulang dengan harga yang lebih murah. Penipu lalu menghubungi penjual berpura-pura ingin mengecek mobilnya. Meminta alamat detail dari penjual Pajero Sport Dakar sambil menunggu korban yang tertarik dengan iklannya.

Setelah ada korban yang tertarik dengan iklan yang dipasarkan oleh penipu, penipu mempersilahkan untuk cek mobilnya. Lalu penipu mengatakan bahwa ia tidak bisa berjumpa. Dan penipu mengarahkan korban untuk tidak menanyakan harga kepada penjual asli. Penipu meyakinkan korban, negosiasi hanya boleh dilakukan antara penipu dan pembeli.

Korban datang ke lokasi bersama inspector, setelah di cek kondisi mobil ternyata bagus, korban menghubungi penipu untuk melakukan transaksi pembelian mobil tersebut. Penipu mengelabui dan meminta korban untuk transfer langsung ke rekening mereka, setelah transfer penipu kabur dan tidak bisa dihubungi oleh korbannya.

Korban penipuan segitiga biasanya orang yang cari mobil dengan harga murah. Meskipun sangat membutuhkan kendaraan, calon pembeli harus tetap berhati-hati agar terhindar dari kerugian yang tidak diinginkan. Sebelum membeli sebaiknya mencari informasi terlebih dahulu mengenai harga pasaran, jangan tergiur dengan harga murah dan jauh dibawah harga pasaran, serta tidak mudah percaya dengan orang yang belum dikenal untuk melakukan transaksi.